Alasan Kenapa Kamu Harus Belajar Astronomi

Mungkin sebagian orang menganggap bawaha astronomi itu sangat sulit untuk dipelajari. Dan orang yang ingin belajar astronomi harus kuliah dulu di jurusan astronomi. Tapi apa pernyataan itu benar?

Alasan harus belajar astronomi
Ilustrasi Astonomi. Sumber : askc.org

Menurut saya pernyataan itu salah. Karena astronomi bisa kok dipelajari sendiri bahkan teknologi yang semakin canggih akan memudahkan dirimu untuk belajar astronomi.

Memang astronomi juga tak begitu mudah untuk dipelajari. Tetapi paling tidak kita bisa mempelajari apa itu astronomi. Singkatnya astronomi itu adalah ilmu yang mempelajari tentang sistem planet dan perbintangan. Yah termasuk mempelajari apa yang ada di alam semesta ini.

Jujur saja kalau saya ditanya kenapa saya suka hal yang berhubungan dengan astronomi, karena ilmu ini dapat membuat kita sadar akan Agungnya Tuhan kita. Kenapa bisa sadar?

Saya tinggal di kota surabaya, bagian dari jawa timur. Lingkup lebih luas lagi ada Indonesia, Asia, dunia (bumi), lalu sistem tata surya matahari. Matahari adalah bintang kita. Dan di dalam galaksi kita ini ada miliyaran bintang yang jaraknya sangat lah jauh dari matahari kita. Lalu di alam semesta ini juga ada triliyunan galaksi. Jarak antara Bimasakti (galaksi kita) dengan galaksi yang lainnya pun berjuta tahun cahaya. Bayangkan betapa luasnya alam semesta ini. Dan anehnya lagi itu hanya bagian yang dapat kita teliti sampai saat ini. Jadi, masih banyak bagian alam semesta yang belum bisa kita teliti melalui bumi. Kalau ingin tahu seberapa luas alam semesta yang dapat diteliti, silahkan kunjungi di sini .

Alam semesta yang dapat diteliti
Observable Universe. Sumber : wikipedia.org

Setelah sadar betapa luasnya alam semesta ini, lantas seberapa besar Tuhan yang menciptakan alam semesta ini beserta makhluknya? Kita bukan lah apa - apa jika dibandingkan dengan Tuhan. Paling tidak dengan ilmu astronomi dapat membuat kita semakin dekat dengan Tuhan.

Selain itu dengan kita mempelajari astronomi, kita bisa tahu apa kita hidup hanya di bumi atau ada makhluk lain di luar sana. Jujur saja, saya adalah orang yang percaya kalau ada kehidupan lain di luar sana. Yang membuat saya percaya adalah karena banyak sekali sistem tata surya dan kemungkinan ada planet yang dapat dihuni seperti bumi kita ini. Ya itu pendapat saya saja sih.
Banyak lagi alasan kenapa kamu harus mempelajari ilmu astronomi ini. Namun yang perlu saya sampaikan itu saja sih. Meskipun sangat sederhana, alasan itu lah yang membuat saya takjub dengan ilmu astronomi.

Sekedar info saja, untuk memulai mempelajari astronomi, kalian bisa search dulu di google mengenai dasar ilmu astronomi. Mungkin pengertian dan bagian - bagian alam semesta. Selain itu kalian bisa instal aplikasi Stellarium dan Space Engine untuk pc kamu. Untuk Stellarium ada versi androidnya yang bisa kalian download melalui Google Play Store.

Kalian hobi astronomi? Kalau kalian hobi astronomi, apa alasan kalian mempelajari ilmu tersebut? Tulis alasan kalian di kolom komentar yah ;)